tanaman tomat di pot ( diambil dari windede . com) |
Buah tomat merupakan tanaman
sayuran yang sangat di gemari dan mempunyai
gizi yang sangat tinggi
Akhir-akhir ini masyarakat
khususnya perkotaan memanfaatkan lahan
yang sempit atau pekarangan rumah menjadi lebih optimal. Yaitu dengan
menanam tanaman sayuran dalam pot yang
ditata di pekarangan rumah
II.
PEDOMAN
PENANAMAN SAYURAN TOMAT DALAM POT
1. Seleksi Benih Tomat
Kriteria benih tomat yang bagus adalah:
a. Tidak cacat/luka
b. Sehat, tidak menunjukan adanya serangan
hama/penyakit.
c. Bersih dari kotoran
d. Benih tidak keriput
2.
Penyemaian
benih tomat.
Setelah proses penyeleksian terhadap benih tomat kemudian benih tomat didesinfektan dengan cara merendam
benih tomat kedalam larutan fungisida, ini bertujuan agar mikroorganisme yang
dapat menimbulkan penyakit mati, setelah itu baru disemai di persemaian. Setelah benih tumbuh dan berumur 7 – 10 hari bibit dipindah ke dalam kantong-kantong kecil kemudian dibiarkan
selama 17-21 hari. Bibit siap dipindahkan kedalam pot.
3.
Persiapan
Pot
Macam-macam pot yang dapat di gunakan : Pot semen, pot kramik, pot plastik, atau pot tanah, polybag, kaleng – kaleng bekas. Pot-pot yang digunakan harus mempunyai lubang bawah
sehingga air dapat keluar dengan mudah.
4.
Persiapan
media tanam.
Media tanam yang digunakan abu sekam bakar, pupuk kandang, tanah dengan berbandingan 2 : 1 : 1 . Semua media tanam di
campur rata kemudian dimasukan kedalam pot.
5.
Penamaman
Setelah pot dan benih berumur 30 hari maka dilakukan penanaman ke dalam pot/polybag.
6.
Pemeliharaan
Tanaman tomat yang sudah ditanam dalam pot
diletakkan ditempat yang teduh. Setelah
tunas baru tumbuh maka pot dapat di pindahkan kepekarangan terbuka, atau ditempat yang tidak kena cahaya matahari
langsung. Penyiraman dilakukan 2 x
sehari pagi dan sore. Untuk
menjaga tanaman tomat tumbuh tegak maka
dipasang ajir/ tongkat.
7. Pemupukan
Karena tomat termasuk sayuran buah, setelah benih
tumbuh menjadi bibit selain diberikan
pupuk N (Urea) tanaman perlu diberikan pupuk P dan K untuk merangsang
terjadinya penbungaan dan buah
8. Hama dan Penyakit
Hama
- Ulat tanah, gejala yang timbul terpotongnya pangkal batang dan rebah. Pengendaliannya memberikan furadan 3 G pada sekitar pangkal batang.
- Ulat Grayak, gejalanya daun bercak-bercak putih dan berlubang pengendaliannya dengan musuh alami
Penyakit
Busuk Daun, gejalanya daun bercak-bercak kondisi daun agak basah,
lunak, berwarna hijau kehitam-hitaman. Pengendalian dengan penyemprotan
fungisida
9. Panen
Tanaman tomat dapat dipanen
pada usia 60 - 100 hari setelah tanam
10. Manfaat Buah Tomat
·
Membantu menurunkan resiko gangguan jantung.
·
Menghilangkan kelelahan dan menambah nafsu
makan.
·
Menghambat pertumbuhan sel kanker pada prostat,
leher rahim, payudara dan endometrium.
·
Memperlambat penurunan fungsi mata karena
pengaruh usia (age-related macular degeneration).
·
Mengurangi resiko radang usus buntu.
·
Membantu menjaga kesehatan organ hati, ginjal,
dan mencegah kesulitan buang air besar.
·
Menghilangkan jerawat.
·
Mengobati diare.
·
Meningkatkan jumlah sperma pada pria.
· Memulihkan
fungsi lever.
· Mengatasi
kegemukan.
wah mantab infonya gan...
ReplyDeleteThis comment has been removed by a blog administrator.
ReplyDeleteHaduh, tanaman tomat saya belum 30 hari sdh tk pindh k polybag. berpengaruh sm hasilnya g y??
ReplyDeletemantabz
ReplyDeletenice :)
ReplyDeletedapatkan produk-produk herbal terbaik dengan mengunjungi >> www.ajongshop.com
ReplyDeleteNice tips gan..
ReplyDeleteLangsung ane praktekkan :D